Malang (Awalan.id) – Kontingen Kabupaten Mojokerto kembali mencatatkan prestasi membanggakan dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX tahun 2025. Kali ini, medali emas berhasil dipersembahkan dari cabang olahraga (cabor) Esport setelah menaklukkan tim tangguh asal Kabupaten Lamongan di partai final yang digelar di Malang Raya.
Pertandingan berlangsung sengit dan menuntut strategi tinggi. Namun, tim Esport Mojokerto menunjukkan keunggulan dalam skill, kekompakan tim, serta ketenangan saat menghadapi tekanan. Mereka sukses mengakhiri laga dengan kemenangan meyakinkan, yang sekaligus menjadi sejarah baru—medali emas pertama untuk cabor Esport Mojokerto di ajang Porprov.
Ketua KONI Kabupaten Mojokerto, Imam Suyono, mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian tersebut.
“Alhamdulillah, anak-anak kita dari Esport luar biasa. Mereka sudah menunjukkan bahwa atlet-atlet muda Mojokerto mampu bersaing bahkan menjadi yang terbaik di Jawa Timur. Kemenangan ini bukan hanya soal medali, tapi bukti bahwa Esport di Mojokerto berkembang pesat dan patut diperhitungkan,” ujarnya.
Imam juga menyampaikan apresiasi terhadap para atlet, pelatih, serta dukungan dari pengurus cabor dan masyarakat Mojokerto yang turut andil dalam kesuksesan ini.
Medali emas dari Esport ini menambah pundi-pundi medali kontingen Kabupaten Mojokerto di Porprov Jatim 2025, sekaligus menjadi penyemangat bagi cabang olahraga lain untuk terus berjuang dan meraih prestasi terbaik. [Pri]